Tips Memasang Lahar Roda Sepeda Motor

Postingan Otomotif Sebelumnya :





======================================================================



Kadang motor terasa bergoyang saat menikung atau berbelok. Pemicunya sih banyak. Tapi paling sering akibat laher roda sudah aus. Indikasinya, ban tidak kempis dan baut roda sudah kencang, tapi efek goyangannya tetap terasa. Ini umumnya dialami bila umur pakai sepeda motor sudah mencapai 1 tahun.

Apalagi jika motor kerap diajak melewati jalan yang rusak dan bergelombang, tentu akan mempercepat rusaknya laher roda, bahkan bisa pecah. Karena mengalami beban kejut berat yang berulang-ulang, dipastikan selain velg roda peyang, laher juga gampang jebol.

Jika, mengalami kejadian seperti itu, perlu perawatan pada piranti tersebut. "Tak perlu dibawa ke bengkel, cukup dirawat dan dicek sendiri," tukas Anto dari Intan Motor, Rawamangun.

Pengerjaannya pun tak terlalu sulit, dan bisa diaplikasi pada motor tipe apapun. Siapkan alat, yakni jack stand atau balok kayu, kunci 17 untuk membuka roda, obeng (-) untuk melepas sil debu laher, besi seukuran as roda atau obeng yang sudah tumpul dan palu guna melepas laher. Serta grease/gemuk untuk melumasi laher dan as roda.
  • Posisikan motor pakai standar tegak. Lepas mur roda dengan kunci 17. Setelah mur lepas, as roda jangan dicopot dulu. Posisikan roda depan menggantung, dengan cara pada bagian tengah mesin diganjal balok atau jack stand, agar roda mudah dilepas.
  • Setelah itu, baru lepas as roda depan dan rodanya. Lalu lepas sil debu laher dengan cara dicungkil obeng min. Baru laher roda bawah dibongkar pakai obeng tumpul dan palu dari sisi atas. Dengan cara posisi obeng menyodok laher.
  • Lalu, roda dibalik untuk membuka laher yang satunya. Sebaiknya, ganti kedua laher jangan hanya satu laher saja. Karena jika cuma satu yang diganti, akan terasa oleng lagi karena keausan laher tidak sama.
  • Lumasi rumah laher dengan grease/gemuk agar proses pemasangan lancar. Posisikan laher baru tegak lurus. Ketok pakai palu dan obeng tumpul perlahan secara bergantian atau menyilang, agar masuknya laher rata. Lakukan cara ini buat memasang laher berikutnya.
  • Setelah semua laher terpasang, rangkai lagi roda seperti semula. Caranya, kebalikan saat membongkar. Buat motor yang menggunakan rem cakram, sebelum roda dipasang longgarkan kampas rem dengan cara diungkit pakai obeng (-), agar mudah memasangnya.
tips Memasang Lahar Roda Sepeda Motor disarikan dari http://m.otosia.com


Artikel Yang Disukai :



 
Copyright © AUTOMOTIF INFO | Powered by Blogger